PELATIHAN DAN SERTIFIKASI PEMANDU OUTBOUND TAHUN 2024
Berita
PELATIHAN DAN SERTIFIKASI PEMANDU OUTBOUND TAHUN 2024, HARI/TANGGAL : SELASA-RABU, 16-17 JULI 2024, WAKTU : PUKUL 08.00 WIB–SELESAI, TEMPAT : VOTEL DE BANDUNGAN RESORT, JL. MAYOR SUYOTO RT. 4 RW. 4, DUREN, BANDUNGAN. Industri pariwisata menjadi salah satu industri yang tengah berkembang di negeri ini. Salah satu kegiatan usaha pendukung industri pariwisata adalah usaha outbound, yaitu kegiatan yang dilakukan di luar ruangan, yang biasanya dilakukan di alam terbuka atau di tempat yang menantang dengan tujuan untuk meningkatkan kerja sama tim, motivasi, komunikasi, dan kemampuan problem solving serta untuk meningkatkan kinerja individu atau kelompok. Kegiatan outbound tentu butuh para tenaga ahli profesional yang mempunyai kualitas yang mumpuni yang sesuai standar kompetensi, sehingga bisa memandu, melayani wisatawan dan memahami cara kerja Pemandu Outbound secara baik dan benar. Atas dasar itulah, kegiatan pelatihan dan sertifikasi kompetensi, menjadi suatu hal yang perlu dilaksanakan untuk menjamin kualitas SDM Pariwisata. Berkaitan dengan hal tersebut, Dinas Pariwisata Kabupaten Semarang yang salah satu fungsinya adalah penyelenggaraan pembinaan, bimbingan teknis, dan Sertifikasi Kompetensi Tenaga Kerja Pariwisata, menyelenggarakan kegiatan Pelatihan dan Sertifikasi Pemandu Outbound ini. Para peserta diharapkan bisa mengambil tiap pelajaran yang disampaikan, sehingga dapat berguna dalam bidang pekerjaanya. Dan untuk semua pelaku pariwisata tak terkecuali seorang Pemandu Outbound agar senantiasa mengedepankan Sapta Pesona ( Aman, Tertib, Bersih, Sejuk, Indah, Ramah, Kenangan) dan 5 S (Senyum, Salam, Sapa, Sopan, dan Santun) dalam melaksanakan kegiatannya. #sdm #pariwisata #unggul #pemanduwisata #outbound