Updet Harga Tiket Masuk 5 DTW Pemkab Semarang
Berita
Di antara sekian banyak daya tarik wisata (DTW) yang ada di Kabupaten Semarang, terdapat 5 daya tarik wisata yang dikelola Penerintah Kabupaten Semarang melalui Dinas Pariwisata, yaitu: 1. Candi Gedongsongo Bandungan 2. Monumen Palagan Ambarawa 3. Bukit Cinta Rawa Pening Banyubiru 4. Pemandian Muncul Banyubiru 5. Waterpark Muncul Banyubiru. Cek info harga tiket masuk di 5 DTW tersebut, sesuai Peraturan Daerah Kabupaten Semarang Nomor 7 Tahun 2021 tentang Perubahan Ketiga atas Peraturan Daerah Kabupaten Semarang Nomor 2 Tahun 2012 tentang Retribusi Jasa Usaha, tanggal 1 Oktober 2021. Untuk Pemandian Muncul, diperbaharui dengan Peraturan Bupati Semarang No. 85 Tahun 2022 tentang Tarif Retribusi Tempat Rekreasi dan Olahraga di Pemandian Muncul, tanggal 6 Oktober 2022. Candi Gedongsongo: Hari Biasa Rp 10.000,- Hari Libur / Besar (atau bila ada event/atraksi wisata) Rp 15.000,- Kolam Rendam Air Panas Rp 5.000,- Wisman Rp 75.000,- Monumen Palagan Ambarawa: Hari Biasa Rp 5.000,- Hari Libur / Besar (atau bila ada event/atraksi wisata) Rp 7.500,- Wisman Rp 30.000,- Bukit Cinta Rawa Pening: Hari Biasa Rp 10.000,- Hari Libur / Besar (atau bila ada event/atraksi wisata) Rp 15.000,- Wisman Rp 50.000,- Pemandian Muncul: Hari Biasa Rp 10.000,- Hari Libur / Besar (atau bila ada event/atraksi wisata) 15.000,- Wisman Rp 50.000,- Waterpark Muncul: Hari Biasa Rp 15.000,- Hari Libur / Besar (atau bila ada event/atraksi wisata) Rp 20.000,- Wisman Rp 30.000,- #ayodolannangkabupatensemarang #pesonakabupatensemarang #pesonakabsemarang #diindonesiaaja #wonderfulindonesia #pesonaindonesia